Rabu, 11 Juli 2012

Cara Menjadi Blogger Yang Baik


Ingat ketika kita masih bayi dan baru belajar berjalan? Awalnya kita tertatih-tatih karena belum terbiasa menggunakan kedua kaki untuk berdiri tegak. Dan akhirnya, kita bisa melakukannya.

Tuhan tidak memberikan kita kemampuan untuk berjalan, hanya menyediakan peralatannya saja, yaitu kaki dan otak.

Begitu juga dalam ngeblog. Hanya ada satu cara untuk menjadi blogger SEO yang baik, yaitu mencoba dan terus berusaha.

Meski sebagian besar percobaan kita gagal, namun dari situ kita tahu cara mana yang berhasil dan mana yang tidak. Dan akhirnya kita akan punya satu (atau lebih) website/blog yang paling menghasilkan dengan trafik ribuan per hari.

Google dan Internet tidak mengajari kita untuk menjadi juara SEO. Semua itu ada di tangan kamu, keputusan kamu untuk memulainya.

Jadi jangan ragu untuk 'berkotor-kotor ria', melakukan kesalahan dan mengalami kegagalan. Karena kita sedang menggali berlian yang ada didalam lumpur.

Salam blogger.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar